SUMBER – Pendaftaran Bakal Calon kepala desa (Balon Kades) di Desa Krikilan, Kecamatan Sumber, baru-baru ini, berjumlah 3 orang, salah satunya dari luar desa.
Hal itu disampaikan oleh Camat Sumber, Wijayanti, saat pencanangan pembangunan zona integritas di lingkungan kecamatan Sumber, yang dilaksanakan di Saung Tirta Wening, Hari Selasa (9/8).
Wijayanti mengatakan dengan adanya pendaftar dari luar desa, maka balon kades bersangkutan harus mencantumkan 10 persen dukungan dari masyarakat untuk bisa maju ke tahapan pencoblosan.
“Sehingga nanti persyatannya harus dilengkapi dengan 10% dari DPT. Dengan syarat pernyataan kesanggupan,” Imbuhnya.
Camat wanita satu-satunya di Kabupaten Rembang itu menjelaskan jumlah pemilih dalam pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) di Desa lokasi sumur minyak Randugunting itu pada tanggal 2 oktober nanti akan diikuti sebanyak 1.646 orang.
Sementara di Desa Logede dengan jumlah pemilih sebanyak 1.940 orang diikuti 3 balon kades.
Wakil Bupati Rembang, Mochamad Hanies Cholil Barro’ mengajak kepada Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan agar dalam pelaksanaan pilkades digelar secara kondusif.
“Pak Kapolsek dan Danramil juga saya titip pesen, ikut menjaga wilayah lebih kondusif lebih adem. Sekarang sudah nggak jamannya pilkades gonthok-gonthokan. Bentrok antar masyarakat, tetangga sendiri sudah tidak ada,” Harapnya.
Gus Wabup juga meminta kepada balon kades supaya mengajak kepada pendukungnya supaya menciptakan pilkades dengan damai.
Sementara itu kepala Kepolisian Sektor Sumber, Iptu Bambang Ismoyo menyampaikan kondisi di 2 desa pelaksana pilkades saat ini dalam keadaan kondusif.(Masudi)