Wajah Baru Waduk Panohan, Sudah Dikeruk Jalan Mulus

Ini adalah wajah baru yang menjadi bagian Objek Wisata Panohan yang berlokasi di Desa Panohan, Kecamatan Gunem Rembang. Taman bunga dan pagar pembatas merupakan hasil sentuhan proyek 2022 dari Balai Besar Wilayah Sungai Pemali Juwana. Termasuk pengerukan sedimentasi.
Jalan menuju lokasi waduk Panohan juga sudah mulus, ditambah, kanan kiri jalan diberi pagar pembatas dan dicat warga biru menambah keindahan area waduk.
Ketua BUMDes Desa Panohan Muhammad Shofwan Zaim mengatakan, secara fisik sudah semakin rapid dan indah. Ditambah waduk sudah dikeruk oleh Balai Besar Wilayah Sungai Pemali Juwana airnya menjadi lebih jernih. Selain itu, sungai yang menjadi aliran waduk yang mengalami kerusakan juga sudah diperbaiki.
Selain itu jalan penghubung antara Kecamatan Sulang dan Kecamatan Gunem juga sudah dicor. Sehingga tidak ada lagi jalan berlubang.
“Untuk perkembangan wisata Panohan tahun ini secara fisik, proyek pengembangan waduk dari BWS Juwana yang kemarin sudah mengeruk sendimentasi terus memperbaiki aliran sungai sekitar waduk, sama pengecoran jalan. Jadi Jalan raya Sulang – Gunem yang semula berlubang sekarang sudah mulus,” jelasnya.
Antara jalan dan tebing sekitar Waduk juga dipagar dan diberi pembatas, sehingga kesan curam dan berbahaya sudah tidak ada lagi.
“Disamping jalan menuju waduk ditambah pagar pembatas antara jalan dan tebing, juga ada penambahan, secara fisiknya lokasi taman sudah dibangun, tapi belum ada tanamannya,” bebernya.
Selain itu, di Desa Panohan juga terdapat tempat wisata baru yakni kebun anggur yang mulai ramai didatangi oleh pengunjung. Ditambah wisata religi makam Kiageng Panohan juga menjadi mahnit tersendiri bagi warga luar kota Rembang.
“Dari wahana baru kebun anggur, yang lokasinya di Desa Panohan dan mulai ramai. Kemudian makam Mbah Soleh (Kiageng Panohan red) juga sangat ramai peziarah dari luar Rembang. (Asmui)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *