REMBANG – Pengelolaan pasar kreatif Lasem sampai dengan hari ini, masih dipegang oleh Dinas terkait sambil menunggu hibah dari Pemerintah Pusat kepada Daerah.

Pembangunan sudah rampung seratus persen, dan pedagang sudah mulai menempati kios atau ruko yang menjadi bagiannya. Eskalator juga sudah berfungsi sebagai sarana pengunjung untuk akses lantai selanjutnya.

Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM Kabupaten Rembang, Mahfudz mengatakan sudah 80 lebih pedagang yang sudah menempati lapak mereka dan berjualan.

Meski demikian pihaknya terus mendorong agar pedagang lain mengikuti jejak pedagang yang sudah berjualan. Menjelang ramadan pihaknya optimis seluruh pedagang di pasar kreatif Lasem sudah berjualan semua.

“Kita akan terus dorong supaya mereka berjualan. Nanti ramadan pasti akan berjualan semua mereka. Karena ada momen yang akan membuat mereka berjualan,” jelasnya.

Untuk kapasitas kios yang ada di pasar yang dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan rakyat (PUPR) itu adalah 143 unit.

Sebelumnya, Pasar Kreatif Lasem yang berada di depan Masjid Jami Lasem secara resmi sudah dapat dikunjungi untuk umum pada awal Desember 2022 lalu. (Asmui/Msd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like

Tong-tong lek di Kaliori digelar 2 hari

KALIORI – Kantor Kecamatan Kaliori bekerjasama dengan Karang Taruna Kecamatan Kaliori, pada akhir…

Setelah Musrenbangcam Rampung Pemkab Rembang Selenggarakan Musrenbangkab 2023

  Setelah rampung menggelar Musrenbangcam di tingkat Kecamatan Pemerintah Kabupaten Rembang melalui…

Kepala desa inginkan sepeda motor baru

REMBANG – Untuk memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat Kepala Desa di Kabupaten Rembang,…