REMBANG – Kekeringan karena kemarau panjang di Kabupaten Rembang dampaknya meluas. Sebanyak 23 desa di 13 kecamatan dari 14 kecamatan (Kecuali Kecamatan Sale), berstatus butuh bantuan air bersih. Hal tersebut berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Rembang, September ini.

Pada 30 Agustus 2023 lalu jumlah desa yang terdampak baru 16 desa di 9 kecamatan, dan sudah mendapatkan droping air bersih secara berkala oleh BPBD. Belum genap sebulan jumlahnya sudah bertambah.

Atas situasi ini, Rembang masih berstatus siaga kekeringan. Salah satu desa yang mengalami kekeringan sudah cukup lama adalah Pranti Kecamatan Sulang. Dua embung di desa tersebut statusnya sudah kering.

Biasanya warga membeli air dari satu tangki truk sebesar Rp 130 ribu. Sejak ada bantuan air dari BPBD Rembang, warga tidak perlu membeli lagi.

Kepala Pelaksana Harian BPBD Kabupaten Rembang, Sri Jarwati mengatakan lebih dari 4000 kepala keluarga yang terdapat kekeringan.

Untuk itu ia menghimbau kepada masyarakat supaya menghemat kebutuhan air.

“Kita harus menghemat penggunaan air karena memang kemarau diperkirakan masih panjang,” bebernya.

Dimungkinkan desa terdampak kekeringan akan terus bertambah mengingat tanda-tanda musim hujan belum juga terlihat.

Selain bantuan air bersih dari BPBD Kabupaten Rembang, sejumlah pihak juga turun tangan untuk membantu 11.384 jiwa terdampak krisis air bersih yang tersebar di 23 Desa di 13 Kecamatan. (Asmui/Msd/CBFM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like

Pelaku Pencabulan Jalanan Babak Belur Dihajar Warga

Warga geram dengan ulah seorang pemuda asal Kecamatan Tunjungan, Kabupaten Blora. Dia…

Daftar Kejadian Bencana Alam di Kabupaten Rembang 2021

Sepanjang 2021 terjadi beberapa bencana alam yang menyambangi sejumlah wilayah di Rembang.…

Tidak Ada Tanda Kekerasan Pada Tahanan Asal Jakarta Yang Meninggal di Rutan Rembang

Rumah Tahanan (Rutan) kelas II B Rembang menegaskan tidak ada tanda kekerasan…

Truk Rem Blong di Turunan Lampu Merah di Balikpapan Ternyata Pernah Terjadi di Rembang

Masih dijumpai truk bersumbu besar melintas angkutan barang melintas di jalan dalam…