Kawasan kompleks destinasi wisata Makam Kartini, di Desa Bulu, Kecamatan Bulu, butuh sentuhan lebih dari Pemerintah. Hal itu disampaikan oleh Kepala Desa Bulu, Suharyati, dalam kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan, di Pendapa Kecamatan setempat, baru-baru ini.
Suharyati mengatakan perlunya sentuhan di kompleks makam karena sebentar lagi akan ada peringatan hari lahir pahlawan emansipasi wanita itu.
“Mendekati Bulan April, akan ada kegiatan momen penting skala kabupaten, provinsi ataupun nasional. Mohon perhatiannya terutama jalan yang naik itu,” imbuhnya.
Suharyati menagih janji pada pemerintah. Karena pada tahun 2015 lalu, Menteri Sosial Republik Indonesia, Khofifah Indar Parawansa datang ke Bulu ingin membuat perubahan pada makam pahlawan nasional tersebut. Master plannya sudah jadi. Namun pembangunannya belum terealisasi.
Menanggapi hal itu Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Rembang, Agung Ratih Kusuma Wardani menerangkan pada tahun 2022 ini, belum ada anggaran untuk pembangunan pengembangan makam Kartini. Yang ada baru pembangunan Taman Rekreasi Pantai Kartini. Namun akan tetap diusulkan pada rencana pembangunan tahun 2023.(Dari Bulu Masudi melaporkan)