REMBANG – 11 korban tanah amblas di Dusun Grajen, Desa Sumberjo, Kecamatan Rembang, tempati rumah baru. Hal itu disampaikan oleh Bupati Rembang, Abdul Hafidz, dalam penyerahan Hunian Tetap (Huntap) kepada keluarga musibah tanah amblas, di Griya Bong Cino Sumberjo, Senin (3/7).

Bupati mengatakan ditempatinya Huntap itu karena lokasi rumah yang berada di Dusun Grajen berdasarkan rekomendasi dari Balai Geologi, tidak layak untuk ditempati.

“Rumah sana masih bisa dimanfaatkan. Tidak semuanya harus kita cukupi. Ya sharing. Bekas rumah tidak bisa ditempati. Di sini ada toilet. Kalau dianggap sempurna ya tidak. Tapi sudah aman untuk kehidupan sehari-hari,” imbuhnya.

Hafidz menjelaskan 11 rumah yang dibangun itu masih ada kekurangan air. Sehingga pihaknya akan menfasilitasi pengadaan air. Agar warga yang menempati Huntap bisa hidup layak. Karena kebutuhan dasarnya tercukupi.

Kepala Desa Sumberjo, Slamet Rahayu menyebutkan pihaknya juga ikut membantu finishing pembangunan Huntap, pihaknya mengalokasikan anggaran Rp. 17, 5 juta dari Dana .

“Untuk menyelesaikan kamar mandi, septic tank, closet dan pintu kamar mandi 11 rumah. Jadi, kemarin Rp. 30 juta, boten nyandhak,” ujarnya.

Pria yang biasa disapa Kamiex itu diberikannya nama lokasi Huntap dengan Griya Bong Cino agar tidak meninggalkan identitas lokasi yang ada di sana. Karena lokasinya dekat dengan Pemakaman Etnis China.(Masudi/CBFM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like

Gus Wabup : Rembang Jadi Etalase NU

Wakil Bupati Rembang H M Hanies Cholil Barro’ (Gus Hanies) meminta kader…

Wabup Minta Sekretariat DPRD Optimalkan Publikasi Kerja Anggota Dewan

Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rembang mempunyai tugas besar untuk mengatasi…

Drupoh, Tradisi Unik Saat Panen Duku Woro

Desa Woro Kecamatan Kragan terkenal dengan buah dukunya atau masyarakat biasa menyebutnya…

Gus Hanies: Bangunan Gedung Harus Ramah Difabel

Pemerintah Kabupaten Rembang berupaya membuat akses ramah difabel saat membangun gedung. Hal…